Perlengkapan Naik Motor Selama Puasa, Apa Aja?

Publikasi: 2 tahun 11 bulan 19 hari 9 jam 10 menit yang lalu

Hari-hari puasa meski masih di masa pandemi, bukan berarti mengharuskan Anda untuk berdiam diri di rumah terus. Apabila masih harus bepergian ke luar rumah dengan berkendara motor untuk melakukan aktivitas sehari-hari, pastikan Anda dalam kondisi sehat. Selain itu, jangan lupa mempersiapkan berbagai perlengkapan naik motor ini.

Di masa puasa, apa saja sih perlengkapan yang mesti ada untuk menemani naik motor ketika berpuasa? Sebenarnya barang-barang ini terlihat sederhana, tapi tidak boleh terlupa.

Perlengkapan riding wajib waktu puasa

Sebelum berkendara motor selama Ramadan yang juga masih belum terlepas dari pandemi ini, jangan lupa memakai jaket, helm, masker, dan membawa sabun cuci tangan maupun hand sanitizer.

1. Jaket

Ga cuma asal menyamber jaket yang ada di lipatan teratas pada tumpukan pakaian di lemari, pilihlah jaket dengan bahan yang tepat ketika puasa. Soalnya, kalau memakai jaket gunung yang bisa menghangatkan tubuh waktu camping, malah akan membuat kepanasan jika Anda mengenakannya ketika riding. Kalau sudah begini, Anda bisa lebih cepat gerah dan merasa haus. Wah bahaya ini, bisa bikin batal puasa!

Namun bukan berarti jaket ga penting untuk naik motor di waktu puasa. Tanpa jaket, kulit pun berisiko terbakar ketika riding tengah hari bolong. Jadi selain memilih bahan jaket yang tepat, Anda juga harus mencari warna yang pas. Yang penting, hindari warna hitam, yang menyerap panas matahari.

2. Helm

Entah itu jarak dekat atau jauh, selalu biasakan memakai helm ketika naik motor. Namun jika memungkinkan, pilihlah untuk memakai helm yang cukup ringan. Sebab, helm yang berat akan membuat kepala sakit dan leher pegal. Akhirnya, helm seperti ini akan menguras tenaga Anda waktu naik motor siang-siang.

3. Masker

Lagi-lagi, meski untuk naik motor di jarak dekat sekalipun, jangan lupa untuk selalu memakai masker ketika riding. Gunakan masker dengan benar, yaitu menutupi bagian mulut dan hidung. Jangan sampai masker hanya pajangan yang menggelantung di bawah dagu dengan tali tercantel di telinga.

4. Hand sanitizer

Meski bentuknya kecil, manfaat hand sanitizer waktu riding, ga bisa disepelekan. Apalagi jika Anda bakal mampir-mampir. Misalnya mampir membeli bensin, mengisi angin ban, atau malah membeli takjil. Tentu, hand sanitizer bakal membantu menjaga tangan Anda tetap bersih. 

Nah, sekarang Anda sudah tau kan, perlengkapan wajib untuk naik motor ketika puasa? Semuanya ga susah juga buat dicari. Jangan sampai kelupaan, ya!

Referensi:

https://www.gridoto.com/read/222650145/tips-pilih-perlengkapan-berkendara-yang-tepat-saat-puasa-ini-videonya?page=all

https://www.brilio.net/serius/6-tips-berkendara-motor-saat-puasa-tetap-jaga-fisik-dan-konsentrasi-210414o.html


Cari Aman Safety Riding WahanaHonda

Berita Terkait