Publikasi: 3 tahun 3 bulan 8 hari 10 jam 34 menit yang lalu
Mengendarai motor tinggi seperti motor sport tentu memiliki tantangannya tersendiri, terutama untuk pengendara dengan tinggi kurang dari 165 cm. Jika termasuk salah satunya, bukan berarti Anda dilarang berkendara dengan motor tinggi. Hanya saja, ada tips serta aspek-aspek keselamatan yang tidak boleh luput.
Naik motor tinggi bukanlah sekadar gaya-gayaan. Apalagi untuk pamer di depan gebetan. Yang penting, Anda mengetahui langkah-langkah aman untuk mengendarainya. Sebelum mencoba-coba menawarkan boncengan untuk gebetan, yuk simak dulu tips aman untuk naik motor, jika tubuh Anda kurang tinggi.
Sebelum berkendara dengan motor tinggi di jalan raya, ada tiga hal yang sebaiknya Anda lakukan. Pertama, melatih keseimbangan. Kedua, memilih lokasi pijakan. Ketiga, membangun kepercayaan diri.
Practice makes perfect. Semakin sering berlatih, maka semakin lancar pula Anda mengendarai motor berpostur tinggi. Untuk memulai latihan, cobalah naik motor dengan kecepatan rendah terlebih dahulu, dalam jalur lurus. Apabila sudah mulai lancar, Anda bisa berlatih dengan pola angka delapan.
Salah satu kesulitan naik motor tinggi adalah untuk memijak tanah atau aspal ketika sedang berhenti. Namun, Anda bisa menyiasatinya dengan berada di dekat trotoar jika sedang menghadapi kemacetan di depan. Cara lainnya adalah dengan sedikit menggeser pantat agar kaki bisa menjejak ke bawah.
Menguasai teknik dan meningkatkan keterampilan berkendara memang penting. Namun yang juga tak boleh dilupakan adalah keyakinan dan kepercayaan diri. Jangan ragu-ragu ketika akhirnya Anda harus mengendarai motor tinggi di jalan raya, tentunya dengan berbekal latihan.
Sebelum akhirnya mengendarai motor tinggi kesayangan, perhatikan cara menaikinya terlebih dahulu, seperti berikut ini.
Setelah mengetaui tips di atas, jangan lupa untuk berlatih dan selalu mengenakan helm SNI serta kelengkapan lainnya ya.
https://otoplasa.co/tinggi-badan-di-bawah-170-cm-nih-cara-naik-motor-trail/
Cari Aman Safety Riding Tips Motor Honda WahanaHonda
01 Desember 2024 - administrator
26 November 2024 - administrator